Mengganti Plat Kopling Vixion Dengan Plat Kopling Scorpio-Z

Setelah si vika berumur lebih dari 4 tahun, hentakan dan akselerasinya sudah mulai tak terasa. Sempat berpikir untuk mengganti kampas kopling, per kopling, serta kabel kopling dengan parts aftermarket. Cari-cari informasi di mbah google, lihat berbagai macam artikel di blog, sampai cari info di kaskus mengenai pergantian kopling Vixion.

Ada yang bilang mengganti dengan kampas kopling ori Vixion lebih baik, ada juga yang bilang mengganti dengan yang aftermarket jauh lebih baik performanya, ada juga yang bilang lebih baik kanibal dari kampas kopling milik jenis motor yang lain. Setelah dipikir-pikir, akhirnya saya memutuskan untuk mengkanibal kampas kopling milik Scorpio-Z. Setiap orang pasti memiliki alasan yang berbeda, namun alasan saya untuk mengkanibal kampas kopling milik Scorpio-Z adalah karena kampas koplingnya memiliki ukuran yang sama meskipun ketebalannya sedikit berbeda, selain itu kampas kopling ori milik Scorpio-Z lebih murah dibandingkan dengan harga kampas kopling ori Vixion, hehehehe.

Jumlah kampas kopling Vixion adalah 3 buah kampas dengan kode 3C1-E6321-00, 1 buah kampas dengan kode 3C1-E6331-00, dan 1 buah kampas dengan kode 3C1-E6307-00, totalnya adalah 5 buah kampas. Total harga kampas ori Vixion adalah Rp 332.000. Sedangkan jumlah kampas kopling Scorpio adalah 5 buah kampas dengan kode 5BP-E6321-00, 1 buah kampas dengan kode 5BP-E6331-00, totalnya adalah 6 buah kampas. Total harga kampas ori Scorpio-Z adalah Rp 243.000. Karena jumlah kampas kopling Vixion adalah 5 buah, sedangkan jumlah kampas kopling Scorpio-Z adalah 6 buah, maka kampas kopling dengan kode 5BP-E6321-00 hanya digunakan sebanyak 4 buah. 1 buah lagi simpan saja untuk cadangan ya, bukan buat pajangan lho, hahahhaha. Kampas kopling Scorpio-Z dapan langsung dipasang tanpa mengubah apapun alias pnp (plug and play).

Nah, mungkin itu saja sedikit tips atau pengalaman saya pribadi dalam hal penggantian kopling Vixion. Mudah-mudahan informasi ini dapat bermanfaat bagi siapa saja yang membacanya.

Terima kasih

Comments

  1. dasar tukang bong lu , gw udh coba tapi kaga masuk , beda x kmpas nya

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bro, motor gua honda legenda gua ganti kampas kopling mitshubishi rhino ga muat.

      Delete
    2. Klo old vixion bisaa tapi new vixion gak bisaaa karna beda rumah koplingnyaaa

      Delete
    3. This comment has been removed by the author.

      Delete
  2. iya bro, ane lupa.. klo buat new vixion mungkin emang gak bisa.. soalnya ini saya coba langsung di old vixion milik ane sendiri :))

    ReplyDelete
  3. Klo nvl kampasnya coc ok sm mtr apa?

    ReplyDelete
  4. Punya q baru ganti punya Scorpio tp jd slip kopling

    ReplyDelete
  5. Untuk nvl pake punya nya honda GL aja bro

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Indikator peringatan di motor Vixion menyala? (Bagian terakhir)

Indikator peringatan di motor Vixion menyala?

Indikator peringatan di motor Vixion menyala? (Bagian ke-2)