Zeus ZS811 VS KBC V-Zero

Selamat malam, kali ini saya ingin me-review sedikit mengenai helm yang biasa saya gunakan sehari-hari. Kebetulan juga baru hari kemarin saya membeli sebuah helm yang saat ini sedang banyak diminati oleh para riders, yup Zeus Helmet (produksi dari Taiwan klo saya tidak salah).

Oh iya, tidak lupa saya juga mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa bagi yang menjalankannya. Malam ini saya tidak sendirian, kali ini saya ditemani oleh secangkir kopi indocafe (biasanya torabika) sambil menikmati udara malam yang dingin melalui jendela kamar. Klo suasana kaya gini selalu jadi ingat masa lalu, duh.

Lanjut lagi ke topik. Kesan pertama saya pada helm ini luar biasa, design nya cukup unik dan menarik. Lalu salah satu hal yang tak terduga adalah bobotnya yang menurut saya sangat ringan dibandingkan dengan KBC yang sering saya gunakan. Harganya pun masih lebih ringan dibandingkan dengan helm KBC.

Banyak riders yang bilang jika ukuran helm KBC dengan helm merk lokal lainnya seperti KYT, NHK, atau INK sangat berbeda. Jika ukuran yang pas untuk helm lokal adalah ukuran M, maka untuk helm KBC ukuran yang pas adalah ukuran L. Jika menggunakan helm lokal dengan ukuran L, maka untuk KBC gunakan ukuran XL. Begitu pun dengan Zeus, bisa dibilang untuk ukuran Helm ini dengan KBC sama! Jadi jangan sampai salah beli, terutama jika membeli secara online.

Lanjut saat Zeus digunakan untuk riding, suara dari luar atau suara angin masih sedikit terdengar. Jika dibandingkan dengan KBC untuk aspek ini KBC masih lebih unggul. Begitu pula dengan busa helm nya, untuk Zeus busanya sedikit agak kasar, sedangkan KBC busanya sangat halus dan lembut.

Kemudian dari sektor visor, tidak ada perbedaan yang signifikan dari sektor ini. Perbedaan nya hanya dari segi flat visor saja. Jika KBC sudah bisa menggunakan flat visor, maka Zeus masih menggunakan visor jenis biasa. Oh iya, saat kondisi hujan Zeus lebih cepat mengeluarkan embun dibandingkan dengan KBC, hilangnya embun saat riding juga sedikit lebih lama.

Terakhir perbandingan harga. KBC yg diproduksi di negeri paman sam ini waktu itu (tahun lalu) saya tebus dengan harga 700K IDR, sedangkan untuk Zeus saya tebus dengan 800K (paket 3 visor). Paket rinciannya 615K untuk helm Zeus + free Dark Smoke Visor ditambah visor Irridium 185K.

Berikut ini adalah eviden nya :



Semoga informasi ini bermanfaat, selamat malam :)

Comments

Popular posts from this blog

Indikator peringatan di motor Vixion menyala? (Bagian terakhir)

Indikator peringatan di motor Vixion menyala?

Indikator peringatan di motor Vixion menyala? (Bagian ke-2)