Selamat Datang

Selamat malam, selamat beristirahat.

Nama saya Rizky Ilham Ginanjar, tapi biasa dipanggil oi. Umur sekarang 22 tahun klo ga salah, sisa umur kayanya 2 taun lagi.. Idih amit-amit deh, umur itu ga ada yang tau kalee :peace

Nah untuk pertama kalinya oi bikin blog, niatnya sih mau belajar nge-blog. Soalnya tiap kali oi cari informasi itu kebanyakan dapet dari berbagai blog. Nah untuk itu siapa tau dengan blog ini, oi bisa berbagi bahkan bertukar pikiran, ilmu, serta pengalaman.


Oi suka dengan segala hal yang berbau otomotif khususnya kendaraan roda dua/motor, entah kenapa sejak 3 tahun yang lalu oi mulai suka dengan hal-hal seperti ini. Ceritanya dimulai dari pertama kali oi bisa pake motor kopling, motor favorit oi sejak senior high-school (udah mulai ketularan si vicky nih, hihihihi) itu adalah CBR 150R produksi pabrikan berlambang sayap. Kaya gini nih motornya :D


Oi kuliah di salah satu politeknik swasta ternama di kota Bandung dan ambil jurusan Manajemen Informatika. Masuk kuliah pada tahun 2009, dan sampai sekarang masih nyusun Tugas Akhir yang udah setaun ga kelar-kelar o_0*. Penasaran ya dimana oi kuliah? (pede bangeeeettt.. jiiaaahhhh), klo liat foto yang satu ini kira-kira pada tau ga ya? hihihihihi

Pada tau kan itu kampus apa? ahahahaha yang jelas kampus oi itu tempatnya gersang sekali. Maklum, letaknya yang berada di daerah Bandung bagian selatan tepatnya di daerah Dayeuh-kolot emang panas banget, hadeeehhhh capedes.

Kesimpulannya oi pengen banget bisa sharing sama temen-temen yang juga suka nulis di-blog. Pengen tau bikin blog itu bagusnya kaya gimana? atau buat bikin tampilan blog lebih menarih itu caranya gimana? dan mudah-mudahan blog yang oi bikin ini bisa diterima serta bisa bermanfaat buat temen-temen semua. Amiiiinnnn

"Mencari kesenangan itu mudah, yang susah itu adalah mencari kenyamanan" -Oi-

Comments

Popular posts from this blog

Indikator peringatan di motor Vixion menyala? (Bagian terakhir)

Indikator peringatan di motor Vixion menyala?

Indikator peringatan di motor Vixion menyala? (Bagian ke-2)